Bahan:
- 100 gr daging dada ayam, potong kotak 2 cm
- 30 gr kacang mede goreng
- 5 gr cabai kering, potong-potong
- 20 gr rebung, potong-potong
- 20 gr bawang bombai, cincang halus
- 20 gr paprika merah, kuning, dan hijau, potong kotak 2 cm
- 10 gr bawang putih, cincang halus
- 10 ml kecap asin
- 10 gr saus tiram
- 10 ml ang ciu
- 5 ml kecap ikan
- 3 gr lada bubuk
- 10 gr gula pasir
- 10 gr kaldu instant rasa sapi
- 20 gr tepung tapioka ditambah2 sdm air
- 50 ml kaldu ayam
Cara Membuat:
- Tumis ayam sampai matang lalu tambahkan bawang putih, aduk rata. Masukkan cabai kering, rebung, bawang bombai, paprika merah, kuning, dan hijau, aduk rata.
- Tuang kaldu, kecap ikan, dan ang ciu, saus tiram, lada, kecap asin, dan gula pasir, masak hingga matang.
- Menjelang diangkat masukkan larutan tepung tapioka, aduk hingga meletup-letup. Terakhir, masukkan kacang mede lalu aduk rata.
Untuk 2 orang
Tips:
Agar warna sayuran tetap cerah, tumis semua sayuran terlehih dahulu sebentar saja. Masukkan lagi pada saat hidangan tumisan akan diangkat.
Sumber: www.kompas.com
0 comments:
Post a Comment